- Kamera tembus pandang
Kamera ini bernama Camero's Xaver 800 adalah kamera yang dilengkapi dengan Radar Gelombang Mikro, sehingga mampu menembus benda-benda seperti tembok dan pencitraan (penggambaran) visual 3D terhadap benda apapun yang ada dibalik dinding yang tebal sekalipun. Camero's Xaver 800 bisa benda-benda lainya apa saja dapat ditembus olehnya. Gelombang mikro (bahasa Inggris: microwave)
Adalah gelombang elektromagnetik dengan frekuensi super tinggi (Super High Frequency, SHF), yaitu di atas 3 GHz (3x109 Hz). Selain digunakan dalam Camero's Xaver 800, Gelombang mikro juga dimanfaatkan pada radar. radar digunakan untuk mencari dan menentukan jejak suatu benda dengan gelombang mikro dengan frekuensi sekitar 1010 Hz.
Camero's Xaver 800 terinspirasi dari film SuperMan. Hanya saja ada kryptonite-nya yaitu kelemahanya, begitu pula dalam film superman juga tidak dapat menembus benda logam padat.
Sebelum diciptakanya Camero's Xaver 800, juga sudah diciptakan kamera yang tidak jauh beda dengan Camero's Xaver 800, kecanggihanya hampir sama, yaitu dapat menembus benda-benda. Alat ini adalah Sinar-X atau radiograft (rontgen). kamera ini menggunakan radiasi elektromagnetik, dengan panjang gelombang berkisar antara 10 nanometer ke 100 pikometer.
Sinar-X atau sinar Rontgen adalah salah satu bentuk dari radiasi elektromagnetik dengan panjang gelombang berkisar antara 10 nanometer ke 100 pikometer (sama dengan frekuensi dalam rentang 30 petahertz - 30 exahertz) dan memiliki energi dalam rentang 100 eV - 100 Kev. Sinar-X umumnya digunakan dalam diagnosis gambar medis dan Kristalografi sinar-X. Sinar-X adalah bentuk dari radiasi ion dan dapat berbahaya. Sinar-x ditemukan oleh Wilhelm Conrad Rontgen, kelahiran 27 Maret 1845 berkebangsaan Jerman, ia seorang fisikawan Jerman yang merupakan penerima pertama Penghargaan Nobel dalam Fisika, pada tahun 1901. Ia mengadakan percobaan dengan aliran arus listrik dan tabung gelas yang dikosongkan sebagian (tabung sinar katode)
- Perekat Layaknya Spiderman Pada Dinding
Para ilmuan telah mengkaji tentang kaki Cecak dan meniru, mengembangkan perekat sintetis yang mirip cecak, Sekian lama penelitian dilakukan akhirnya di tahun 2013 ini telah menjadi kenyataan, melalui metode baru yang menggunakan plastik untuk membuat struktur mikroskopis serupa. Teknologi ini juga terinspirasi dari SpiderMan.
Perekat ini masih dikembangkan, dan membuka peluang baru yang menjadikan manusia layaknya spiderman.
- Baju Robot Bagaikan Hulk
Disebut Berkley Bionics dan Lockheed Martin Human Universal Load Carrier (HULC). Berkley Bionic adalah aplikasi biologi metode dan sistem yang ditemukan di alam untuk mempelajari dan desain rekayasa sistem dan modern teknologi. Berkley Bionic, merupakan inovasi dari hulk, yang di wujudkan dalam kenyataan. Melalui kaki titanium nya, menjadikan pemakainya kuat berlipat ganda di atas normal. Kaki titanium dipasang ke bingkai Backpacklike dengan seperangkat unit yang memberikan tenaga melalui mikrokomputer on-board kecil.
Kecanggihan Berkley Bionic yang menakjubkan yaitu pengendalianya tidak memerlukan joystick, remote, ataupun alat pengotrol lain. Alat ini langsung dipasangkan dan dihubungkan dengan system syaraf tubuh kita. Note :
Berkeley adalah nama Universitas California, Berkeley (juga dikenal sebagai Cal, UC Berkeley, The University of California, atau Berkeley) adalah sebuah universitas publik yang terletak di timur Teluk San Francisco di Berkeley, California, Amerika Serikat, mengarah ke Golden Gate. Kampus tertua dan "flagship" dari Sistem Universitas California, Berkeley merupakan pemimpin universitas riset. Program "induk"-nya dan profesor- profesornya terus- menerus berada di urutan atas di dunia.
- Baju Yang Dapat Menghentikan Laju Peluru
Baju ini disebut Bionic Body Armor Baju ini merupakan salah satu dari pengembangan baju perang Interceptor body armor (IBA) adalah rompi tahan peluru yang digunakan oleh Angkatan Bersenjata Amerika Serikat dari akhir 1990-an sampai pertengahan ke akhir 2000-an, masih melihat beberapa penggunaan yang terbatas sampai awal 2010-an. Kemunculan Bionic Body Armor ini pada awal 2009, hingga sekarang masih dikembangkan. Bionic Body Armor berfungsi memberikan stimuliasi / reflek kejut kepada pemakainya yang pada waktu yang sama akan menyebabkan gerakan refleksif pemakainya dalam arah yang berlawanan dari sebuah laju proyektil yang mengancam Bionic Body Armor ini masih dalam tahap pengembangan. Yang hebatnya lagi kabarnya dikembangkan dalam bentuk cairan pelindung tubuh. Versi pertama menggunakan cairan magnetorheological (MFS), yang dapat menebal apabila terkena medan magnet. Versi yang kedua, menggunakan cairan geser- penebalan (STFs), yang mengeras bila ada stimulasi atau disambar paksa oleh suatu objek yang mengancam pemakainya.
Note :
Magnetorheological fluid (MR fluid) is a type of smart fluid in a carrier fluid, usually a type of oil. When subjected to a magnetic field, the fluid greatly increases its apparent viscosity, to the point of becoming a viscoelastic solid. Yang intinya kurang lebih "Skema cairan magnetorheological memperkuat dan memblokir pipa dalam menanggapi medan magnet eksternal" - Kemampuan Merubah Cuaca
Teknologi ini dinamakan HAARP (High Frequency Active Auroral Research Program). HAARP yang merupakan suatu program penelitian gabungan yang dilakukan dan di biayai oleh Angkatan Udara AS, Angkatan Laut AS, Universitas Alaska dan Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) di Gakona, Alaska yang menggunakan gelombang radio frekuensi tinggi untuk menyebabkan perubahan di atmosfer. Tujuan utama penelitian tersebut ialah untuk mempelajari lebih jauh lapisan ionosfer dan untuk menyelidiki potensi pengembangan teknologi ionospheric untuk komunikasi radio dan keperluan keamanan stasiun cuaca
HAARP merupakan proyek yang dicurigai dalam mengembangkan sebuah senjata pamungkas berdasarkan konsep- konsep "mesin gempa bumi"
Nikola Tesla. Beritanya_ disebutkan bahwa pemimpin Venezuela itu menuduh AS menyebabkan kehancuran di Haiti dengan menguji coba "senjata tektonik". Media massa Venezuela pun melaporkan bahwa gempa bumi ini mungkin terkait dengan proyek yang disebut HAARP ini, sebuah sistem yang dapat menghasilkan perubahan iklim yang tak terduga dan keras.
PENGETAHUAN TEKNOLOGI Choyy!!
Kamis, 30 Januari 2014
TEKNOLOGI MUTAHIR YANG PALING TERBARU DI ABAD INI.......................
PENEMUAN TEKNOLOGI BARU 2013
Langganan:
Postingan (Atom)